Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang

Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang

Sebagai pengguna photoshop, kalian tentunya pasti pernah salah pencet tombol bukan? Karena kesalahan itu, akhirnya semua tab seperti toolbar, panel layer, panel warna, dan lain-lain yang ada menjadi hilang, dan kalian mungkin sempat panik & bingung bagaimana cara mengembalikannya.

Nah tapi sebenarnya cara untuk mengembalikan toolbar & panel itu sangat mudah, bagaimana caranya? Berikut tutorialnya :

1. Cara Pertama

Untuk cara pertama adalah menggunakan cara manual, caranya yaitu masuk ke menu WINDOW yang ada di bagian atas, kemudian silahkan pilih panel mana yang ingin ditampilkan.
Panel yang biasanya ditampilkan adalah panel CHANNELS, CHARACTER, HISTORY, LAYERS, PROPERTIES, OPTIONS, DAN TOOLS.
Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang

2. Cara Kedua

Untuk cara kedua ini, biasanya panel menjadi hilang karena kalian salah menekan tombol di keyboard.
Tombol yang bisa mengakibatkan panel & toolbar di photoshop menjadi hilang adalah tombol TAB dan tombol F. Jika kalian menekan salah satu tombol tersebut, tampilan di photoshop kalian akan menjadi Full Screen atau menjadi besar, sehingga toolbar dan panel yang ada menjadi hilang, contohnya seperti gambar dibawah.
Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang

Untuk cara mengembalikannya sendiri sangat mudah, kalian tinggal menekan kembali tombol TAB atau F, maka semua toolbar & panel yang hilang akan muncul kembali.

Namun jika cara tersebut tidak berhasil, kalian bisa menggunakan cara manual, caranya yaitu pilih menu VIEW > SCREEN MODE > STANDARD SCREEN MODE.
Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang

3. Cara Ketiga

Untuk cara ketiga, kalian bisa pilih menu WINDOW > WORKSPACE > ESSENTIALS (DEFAULT).
Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang

Untuk cara cepatnya, kalian bisa pilih menu yang ada di pojok kanan atas, kemudian pilih ESSENTIALS.
Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang


Jangan lupa untuk share & ikuti terus blog ini jika dirasa bermanfaat.

Terimakasih.




Posting Komentar untuk "Cara Memunculkan Menu Toolbar & Panel Di Photoshop Yang Hilang"